close
Kegiatan Siswa

Kalahkan SMA 9 Banda Aceh pada Turnamen Bola Voli Piala MAN 3 Banda Aceh 2019

Kejutan terjadi di turnamen bola voli Piala MAN 3 Banda Aceh 2019. Di luar dugaan, tim tangguh SMA 9 Banda Aceh terkapar setelah takluk di tangan regu MAN 5 Aceh Besar, petang kemarin.

Duel di Lapangan MAN 3 Rukoh dipastikan berlangsung menarik dan alot. Ini merupakan partai tunda setelah di perlagaan sebelumnya bermain imbang. Tak ayal, pertandingan kedua tim ini ditunggu penonton.

Di set pertama, MAN 5 Aceh Besar tampil solid. Akmal, Anwar, Azhari, Munawar, Syahrizal, dan Zulhaji terus menyerang. Usaha keras mereka mendapat perlawanan sengit. Beruntung, mereka mengawali kemenangan 25-23.

Tak ingin dipermalukan, SMAN 9 bangkit mengejar kekalahan. Rahil Misky, M Hafid, Hamda Meliana, Ari Ridho, Mustafa Khairi, serta Alkindi balik menekan. Permainan cepat mereka menyulitkan Syahrizal dkk. Akhirnya, SMA 9 berhasil menyamakan kedudukan setelah mereka menang di set kedua, 25-17.

Di set tiga yang merupakan gim terakhir menjadi pertandingan habis-habisan. Kejar mengejar angka langsung mewarnai kedua regu untuk lolos ke babak kedua. Lewat perjuangan melelahkan, MAN 5 Aceh Besar memastikan kemenangan 15-13.

Di partai kedua, tuan rumah MAN 3 Banda Aceh mampu mengatasi tim MAN 2 Banda Aceh, 2-0 (25-15 dan 25-12). MAN 3 memainkan Miswar Abu, Rizal, Aziz, Isra Adifia, Havid, dan Syahrul. Petang nanti, SMA 1 Baitussalam akan bertemu MAN 1 Aceh Besar di partai pertama. Sementara pertandingan kedua, SMA 1 Darussalam adu kekuatan dengan MAN 5 Aceh Besar.(ran)

Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul Kejutan, SMA 9 Terkapar, https://aceh.tribunnews.com/2019/01/30/kejutan-sma-9-terkapar.

Operator

The author Operator

Leave a Response